Sabtu, 18 April 2020

[VIDEO] Cara Mudah Cek IMEI HP Terdaftar Atau Tidak Agar Tidak Diblokir

ALHIDAMART.COM - Cara Mudah Cek IMEI HP Terdaftar Atau Tidak Agar Tidak Diblokir Seperti diketahui apabila pemerintah Indonesia sudah memberlakukan ujicoba pemblokiran iMEI atau internasional mobile equipment Identity di mana untuk pemblokiran IMEI tersebut sudah dimulai pada hari ini Senin 17 Februari 2020 yang dilakukan oleh pemerintah bekerjasama dengan operator telekomunikasi dan Selanjutnya apabila IMEI tidak terdaftar di kemenperin, maka dipastikan smartphone milik kalian akan diblokir dan tidak bisa menggunakan operator Indonesia dan termasuk ponsel ilegal.

Cara cek IMEI yang paling mudah sebetulnya sudah lama diberitahukan oleh kemenperin yang memang menjadi kementerian yang bertanggung jawab terhadap masalah tersebut sehingga dengan adanya instruksi dari pemerintah ketika akan melakukan uji coba pemblokiran terhadap IMEI yang ilegal atau tidak terdaftar, maka sangat direkomendasikan kalian untuk langsung melakukan pengecekan nomor imei smartphone baik yang ada di dalam dus pembelian ataupun yang ada di stiker smartphone yang menempel.

Cek IMEI - alhidamart
Cek IMEI - alhidamart


Untuk tahapan uji coba sudah dilakukan pada hari Senin 17 Februari 2020 dan selanjutnya akan direalisasikan pada tanggal 18 April 2020 yang akan datang di mana Bagi siapapun yang nomor imei smartphone tidak terdaftar alias ilegal, maka semakin tersebut nantinya tidak akan bisa menggunakan semua jenis operator yang ada di Indonesia walaupun hp-nya bisa.

Menurut nur Akbar Said, selaku kasubdit kualitas pelayanan dan harmonisasi standar kominfo apabila uji coba cek IMEI apakah asli atau palsu atau IMEI terdaftar atau tidak terdaftar nantinya akan diuji coba dan diikuti oleh sebanyak 5 operator yang ada di Indonesia dimana ujicoba tersebut akan memakai mesin equipment identity register.

Fungsi mesin tersebut nantinya akan mendeteksi nomor imei yang digunakan untuk memblokir smartphone ilegal atau black market dan selanjutnya data yang dipakai dalam uji coba tersebut nantinya akan menjadi sampel dummy palsu.

Metode pemblokiran nomor imei ilegal 


Selanjutnya untuk metode yang digunakan yaitu menggunakan mesin equipment identity register yang nantinya memakai dua mekanisme pemblokiran, diantaranya adalah menggunakan metode whitelist dan Blacklist selanjutnya akan disimulasikan oleh 2 operator seluler.

Untuk metode Blacklist nantinya akan langsung memblokir smartphone yang memang terdeteksi ilegal atau melalui sistem equipment identity register atau EIR.

Selanjutnya metode tersebut dapat diinformasikan kepada konsumen agar mereka mengetahui jika ponsel yang mereka beli adalah ilegal atau tidak terdaftar di kemenperin sehingga nomor imei tidak terdeteksi.

Cara mudah cek nomor imei 


Di bawah ini kalian bisa melakukan pengecekan nomor imei supaya lebih paham dan mengetahui apakah nomor imei kalian terdaftar atau tidak.


  1. Silakan kalian membuka website kemenperin berikut ini: https://imei.kemenperin.go.id/ 
  2. Setelah itu kalian tinggal masukkan nomor imei yang ada di dus atau yang menempel di HP 
  3. Selanjutnya masukkan nomor imei ke dalam kolom yang tersedia 
  4. Tunggu beberapa saat dan nantinya akan diberikan informasi apakah nomor imei terdaftar atau tidak. 


Video cek nomor imei 


Di bawah ini adalah video bagaimana cara melakukan cek IMEI secara mudah yang bisa kalian lihat dan praktekan.