Jumat, 12 Maret 2021

Cara Isi Kode Promo Anteraja Update 2021

 ALHIDAMART.COM - Cara Isi Kode Promo Anteraja Update 2021 Beberapa pekan yang lalu, kami sudah membahas Bagaimana cara cek resi Anteraja  dan juga harga pengiriman Anteraja yang update di tahun 2021 dan untuk artikel kali ini kami akan membahas bagaimana cara kalian mengisi kode promo anteraja update 2021 supaya bisa memberikan referensi untuk kalian yang belum paham tentang promo dari salah satu jasa penyedia layanan antar barang Anteraja. 


Cara isi kode promo anteraja sebetulnya tidaklah sulit dan sangat mudah untuk kalian lakukan baik secara langsung dengan menggunakan aplikasi Anteraja, atau melalui beberapa toko e-commerce misalnya Tokopedia. Seperti diketahui apabila perusahaan jasa ekspedisi ini memberikan layanan pengiriman barang yang sangat recommended ke berbagai wilayah di Indonesia dengan tarif yang bisa bersaing dengan jasa ekspedisi lain dan terdapat banyak promo menarik setiap bulannya. 


Hampir mirip dengan jasa ekspedisi lain, kalian bisa dengan cepat melakukan tracking atau cek resi Anteraja yang pernah kami bahas pada artikel sebelumnya secara online melalui website mereka atau Melalui aplikasi yang bisa kalian Unduh di Google Play Store. 


Cara Isi Kode Promo Anteraja Update 2021 


Cara Isi Kode Promo Anteraja Update 2021
Cara Isi Kode Promo Anteraja Update 2021



Bagi kalian yang penasaran dengan cara mengisi kode promo jasa antar barang Anteraja, maka bisa membaca tutorial kami di bawah ini dikarenakan banyak sekali promo yang disajikan bagi para pelanggan Anteraja untuk dimanfaatkan supaya bisa dapat potongan harga pengiriman, atau sampai gratis ongkir. 


Kode promo di aplikasi Anteraja 


Untuk Cara yang pertama yaitu kalian bisa mengisi kupon kode atau promo kode anteraja Melalui aplikasi dan untuk caranya adalah sebagai berikut: 


  1. Silakan kalian unduh aplikasi Anteraja dari Google Play Store atau melalui link berikut ini: Anteraja 
  2. Selanjutnya silakan membuat akun jika yang belum mempunyai dan apabila kalian sudah punya akun maka silakan tinggal login. 
  3. Setelah itu kalian buka di bagian menu dan pilih di bagian Voucher saya. 
  4. Selanjutnya masukkan kode promo di area kolom yang disediakan 
  5. Selanjutnya tekan verifikasi kode voucher 
  6. Dan nantinya kalian sudah bisa menggunakan kode tersebut dan biasanya diskon sampai gratis ongkir. 


Kode promo anteraja di Tokopedia 


Selanjutnya untuk cara mengisi kode promo dari aplikasi ini melalui website atau aplikasi Tokopedia bisa mengikuti tutorial berikut ini. 


  1. Silakan kalian masuk aplikasi tokopedia
  2. Setelah itu copy paste di bagian kupon saya 
  3. Selanjutnya masukkan produk yang akan kalian beli 
  4. Di saat kalian akan membeli tempat di keranjang belanja maka kalian tinggal memilih gunakan kode promo atau kupon 
  5. Selanjutnya silakan masukkan kebagian kupon saya ya dan setelah itu pilih promo anteraja 
  6. Secara langsung kode promo Anteraja akan otomatis dipakai dan nantinya akan mendapatkan potongan ongkos kirim atau kalian pun bisa mendapatkan cash back. 


Itulah pembahasan kami tentang bagaimana cara isi kode promo anteraja terbaru dan terupdate di tahun 2021 dan semoga tutorial ini dapat menjadi referensi untuk kalian para pengguna jasa pengiriman barang Anteraja .


Related Posts