Jumat, 04 Desember 2020

Cara Cek Tagihan Indihome Online Lebih Cepat dan Mudah

Cara Cek Tagihan Indihome Online Lebih Cepat dan Mudah


Para pengguna layanan paket internet Indihome pastinya sangat perlu untuk mengecek tagihannya setiap bulan. Cara cek tagihan Indihome online saat ini menjadi hal yang sering dipertanyakan para pengguna layanan Indihome. Banyak yang memilih menggunakan cara online untuk saat ini. Cara cek secara online ini dianggap lebih mudah dan cepat. Pelanggan Indihome bisa mengetahui tagihan bulanan dengan cara yang simple.


Saat ini memiliki wifi adalah kebutuhan pokok hampir setiap orang. Internet saat ini mampu menjadi kebutuhan yang harus terpenuhi setiap harinya. Hal tersebut membuat jumlah pengguna Indihome semakin meningkat. Banyak yang tertarik untuk menggunakan Indihome untuk memenuhi kebutuhan internet. Indihome masih ada hubungan erat dengan Telkom.  Saat ini menemukan Indihome sebagai penyedia internet bisa ditemukan di rumah pribadi dan berbagai instansi lainnya.


Setidaknya ada lima cara yang bisa digunakan untuk mengecek tagihan bulanan pemakaian Indihome tersebut. Tujuan mengecek tagihan ini secara rutin bulanan adalah untuk berjaga - jaga agar tagihan tidak membengkak. Pengguna Indihome sering merasa bahwa biaya penggunaan Indihome melebihi dari budget yang disediakan. Karena alasan itulah saat ini banyak yang penasaran dengan cara cek biaya tagihan tersebut. Ada lima cara yang akan dibahas kali ini terkait dengan cara cek tagihan Indihome online.


1. Melalui aplikasi MyIndiHome


Melalui aplikasi MyIndiHome
Melalui aplikasi MyIndiHome


Mengecek tagihan bulanan bisa lebih mudah dengan memanfaatkan aplikasi MyIndiHome. Cara online ini membuat proses pengecekan biaya lebih mudah dan cepat. Bagi anda yang ingin menggunakan cara ini maka bisa melakukannya dengan langkah ini.


Buka aplikasi MyIndiHome yang terdapat pada ponsel. Login pada aplikasi tersebut dengan email dan password. Setelah memiliki akun maka anda bisa memilih menu tagihan. Tekan tombol bayar maka secara otomatis akan muncul informasi mengenai biaya tagihan dengan rinci. Itulah biaya bulanan yang harus anda bayarkan.


2. Melalui website resmi Indihome


Selain menggunakan aplikasi di atas, anda juga bisa menggunakan website resminya. Website resmi tersebut bisa diakses kapan saja dan dimana saja. Cara melakukan ceknya cukup mudah yakbi hanya perlu masuk ke dalam websitenya. Masuk dan pilih menu tagihan. Disini pengguna Indihome bisa login menggunakan email maupun nomor handphone. Pilih cara login salah satunya nantinya akan muncul nomor layanan serta tagihan bulanan yang ada pada Indihome.


3. Melalui aplikasi LinkAja

Melalui aplikasi LinkAja
Melalui aplikasi LinkAja


Selain menggunakan aplikasi MyIndiHome, anda juga bisa memanfaatkan aplikasi LinkAja. Aplikasi ini bisa digunakan secara online. Cara ini bisa digunakan selama anda memiliki akun aplikasi tersebut. Cara menggunakan aplikasi LinkAja ini adalah dengan membuka aplikasi LinkAja. Masukan nomor telepon ataupun handphone untuk mendaftarkan aplikasi LinkAja.


Setelah memasukan nomor maka tekan mulai. Masukan pin sebanyak 6 digit. Pada halaman beranda akan muncul menu untuk cek tagihan pada Indihome anda. Menu pertama pilih TV kabel - piluh Indihome - masukan nomor ID pelanggan dan lanjutkan. Menu ke dua adalah untuk menu layanan internet. Pada menu ke dua ini anda bisa menemukan informasi mengenai nomor ID pelanggan dan detailnya transaksi.


4. Melalui media sosial


Mengetahui tagihan bulanan juga bisa dilakukan secara langsung melalui media sosial resmi milik telkom care. Para pengguna Indihome bisa dengan mudah menanyakan terkait biaya tagihan bulanan. Biasanya cara ini meminta pelanggan Indihome untuk menyertakan nomor internet, nomor hp, dan juga nama pengguna Indihome.


5. Melalui pusat bantuan Indihome


Cara kelima ini memberikan layanan yang cukup beragam. Pengguna Indihome yang ingin cek tagihan bulanan menggunakan cara ini terbilang sangat mudah. Layanan yang diberikan pusat bantuan Indihome ini cukup beragam. Anda bisa menemukan fitur seperti Internet, TV interaktif, dompet, poin, tagihan, telepon, dan tagihan.


Terkadang ada biaya yang di luar dari keinginan kita. Selama itu merupakan biaya tambahan yang normal maka kita tidak perlu khawatir. Namun jika biaya tersebut tiba-tiba bertambah misalnya ada langganan tambahan, add on dan lainnya maka sebaiknya segera hubungi Indihome. Saran saya pastikan tidak ada pengguna illegal wifi kita yang tidak kita izinkan. Selalu cek pengguna wifi anda, jika tidak tahu caranya silahkan lihat pada cara mengetahui pemakai wifi indihome. Manfaatkan fitur tagihan tersebut untuk mengetahui tagihan bulanan pada paket internet Indihome anda.


Untuk mengakses cara ini, anda bisa mengakses situs website resminya. Pilih menu pusat bantuan yang tersedia pada halaman website. Masuk pada halaman tersebut pilihlah tanya Indira. Lakukan login dengan menggunakan email dan nomor hp yang sesuai. Dengan mengikuti cara tersebut maka anda bisa dengan mudah mengetahui tagihan dari situs tersebut.


Mengecek tagihan pada layanan Indihome kini lebih mudah karena bisa dilakukan secara online. Melalui lima cara cek tagihan Indihome online di atas kini bisa memudahkan anda untuk mengetahui tagihan bulanan anda. Sebagai pengguna wifi Indihome yang bijak maka anda perlu rajin mengecek tagihan setiap bulannya. Pilihlah cara yang paling mudah untuk anda lakukan. Mengetahui tagihan bulanan akan menghidarkan diri dengan biaya yang membengkak. Walaupun kebutuhan internet sangat penting saat ini, namun penting juga untuk mengontrol besaran biaya yang harus dikeluarkan untuk menggunakan paket internet tersebut.